Sabtu, 09 Juni 2012

Tips Mengasah Kreativitas

    Ada beberapa tips untuk teman - teman yang ingin memulai karier dalam dunia wirausaha. Apa saja yang bisa kita persiapkan untuk usaha yang akan kita jalani agar usaha kita tidak langsung gulung tikar. Kreativitas adalah modal utama kita jika kita ingin terjun didunia usaha. Dengan kreativitas maka kita akan memiliki keunikan dan nilai tersendiri dari pada biasa - biasa saja. Berikut ini langkah - langkahnya untuk mengasah kreativitas kita.
  1. Bertujuan jelas. Miliki tujuan yang jelas berdasarkan keinginan dan motivasi untuk meraih kesuksesan.
  2. Terus belajar tanpa henti. Kembangkan sesuatu yang biasa menjadi sesuatu yang baru serta menarik minat orang banyak.
  3. Fokus dan konsisten. Jangan mudah terpengaruh pada hal yang sedang dikerjakan. Tidak mudah untuk mengerjakan satu bisnis bagi pemula, apalagi dua atau tiga macam sekaligus. Fokus dan konsentrasi penuh hingga bisnis akan berjalan secara optimal.
  4. Out of the box. Selalu berfikir solutif dan mau menjalankan sesuatu dengan cara yang berbeda. Pertimbangkan cara lain yang mungkin biasa ternyata bisa menjadi inovasi baru yang banyak diminati masyarakat.
  5. Imajinasi. Jangan takut dengan imajinasi karena seringkali imajinasi liar justru memunculkan kreasi baru yang unik dan khas.
  6. Kekuatan mental. Hadapi tantangan dan jadikan hal itu untuk membuat kita semakin kuat menghadapi berbagai persaingan bisnis. 
  7.  Percaya diri. Tumbuhkan keyakinan diri bahwa kita adalah manusia kreatif. Apa yang kita percaya akan memunculkan hasil yang nyata.
Itulah tips yang diambil dari seorang penulis  buku 80 bisnis sampingan modal < 5 juta. Dengan gaji seorang karyawan pas - pasan kita bisa memulai usaha - usaha sambingan dengan modal kecil dan bisa dilakukan tanpa mengganggu pekerjaan kita sebagai karyawan sebuah perusahaan. Asah kreativitas anda dan niatkan kuat untuk memulai usaha, lalu segera bergeraklah untuk memulai usaha yang diinginkan.
Semoga bermanfaat.

oleh Astri Novia dan Natar Adri
( 80 bisnis sampingan modal < 5 juta )



Tidak ada komentar:

Posting Komentar