Jumat, 15 Juni 2012

Tips menurunkan berat badan..

Memiliki tubuh ideal adalah idaman setiap orang. Baik itu dari kalangan pria ataupun wanita.
Kelebihan berat badan adalah salah satu masalah yang sangat populer disetiap tema kesehatan tentunya..
Banyak artikel yang mengulas tentang masalah - masalah kesehatan yang berhubungan dengan akibat kegemukan atau overweight..
Terkadang kita rela menderita demi menjaga tubuh kita agar bisa menjadi ideal. Segala alternatif banyak ditawarkan untuk menurunkan berat badan. Hasilnya ada yang berhasil dan ada juga yang malah tambah gemuk karena stress dan lari ke makanan kembali.

Menurut  pengalaman penulis, ada beberapa hal yang cukup sepele yang bisa menjadikan tubuh kita berkurang berat badannya tanpa harus berdiet dan menghindari makanan - makanan tertentu.

Konsumsi makanan usahakan sebelum pukul 8 malam. Karena jarak waktu tidur dengan setelah makan adalah 2 jam. Jadi habis makan jangan langsung tidur. Tunggu sampai 2 jam baru tidur..

Saat sarapan pagi jika tidak makan nasi, usahakan memakan cokelat sedikit saja. Coklat mampu menggantikan energi yang diperlukan untuk sampai waktu makan siang. Dan manfaat lain dari coklat adalah dapat menahan frekuensi kebiasaan ngemil ketika waktu tengah hari.

Jeruk nipis. Buah ini dapat digunakan sebagai obat penurun badan alami. Syaratnya adalah bagi orang yang tidak memiliki penyakit maag. Karena penggunaannya adalah dengan memeras jeruk tersebut sebanyak 2 buah dan diminum tanpa diencerkan dengan air sebelum kita tidur malam. Jeruk nipis dapat melarutkan lemak - lemak dalam tubuh yang menumpuk.

Terakhir yaitu jika tips tadi belum juga berhasil, maka ada tips yang paling jitu dari saya. Yaitu hanya menggelengkan kepala ketika diberi makanan oleh orang lain.. wkwkwkwkwkwk..

Semoga berhasil dengan programnya..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar